Kategori
teknologi

Wuling E100 dan E200


Oleh Hali

Mobil Wuling buatan Tiongkok sudah mulai berseliweran di jalan-jalan. Harganya relatif rendah bila dibandingkan merk-merk lain yang sekelas atau setipe dengannya. Mobil Wuling menjadi semakin diminati di Indonesia.

Ada berita yang lebih penting lagi. Wuling sudah memproduksi mobil listrik. Pada pameran mobil tahun 2016 di Indonesia, dua tipe sudah pernah ditunjukkan: E100 dan E200.

Dua tipe ini adalah mobil listrik keluaran Wuling. Dalam kondisi baterai dicharge penuh, dapat menempuh jarak sampai 250 km. kecepatan maksimum bisa sampai 100 km/jam.

Bagaimana dengan harganya? Wuling E100 di kisaran 110 jt. Wuling W200 berkisar 120 jt. Dibandingkan harga mobil BBM di Indonesia, maka harga tersebut relatif murah.

Sayang sekali, mobil listrik dari Wuling baru dijual di negeri produsennya Tiongkok. Di Indonesia, mobil listrik Wuling belum dijual dan belum diproduksi. Pabrik Wuling di Indonesia masih sebatas memproduksi mobil berbahan bakar BBM.

Seandainya E100 dan E200 masuk ke Indonesia, penulis yakin akan laris manis. Lebih hebat lagi jikalau kedua tipe tersebut langsung diproduksi oleh pabrik Wuling di Tanah Air. Harga sudah pasti akan bisa lebih murah lagi. Konsumen Tanah Air pastilah tergiur untuk membelinya.

Indonesia masih harus mengembangkan fasilitas charge listrik. Stasiun-stasiun charge listrik perlu diadakan di berbagai kota. Di setiap kota, stasiun charge listrik mesti tersebar secara merata. Hal ini akan memudahkan konsumen untuk mencharge mobil listriknya.

Kita berharap, Indonesia akan segera bergerak ke arah mobil listrik. Pemerintah diharapkan menggerakkan pembangunan stasiun charge listrik. Pihak swasta pun kiranya dapat berpartisipasi mengadakan stasius pengcharge listrik.

Ayo Wuling E100 dan E200! Kapan dong masuk ke Indonesia? Masyarakat luas sudah menanti dengan penuh harap.

Berhubung Wuling telah serius untuk berkembang di Indonesia, kita nantikan kehadirannya di Tanah Air. Kalaupun tipe ini tak hadir, Wuling akan merilis tipe mobil listrik lain buat pasar Indonesia. Kita nantikan terus!

3 replies on “Wuling E100 dan E200”

Tinggalkan Balasan